Sosial Media dan Messenger di Indonesia

Pengguna Facebook dan Instagram di Indonesia terbesar ke-4 di Dunia mengalahkan Meksiko, Filipina, Rusia Turki dan Jepang

Jumlah pengguna aktif sosial media di Indonesia mengalami peningkatan sebanyak 20% di tahun 2019 yakni mencapai 150 juta pengguna. Dimana jumlah ini membawa Indonesia sebagai salah satu negara dengan pengguna Facebook terbanyak di dunia mengalahkan Meksiko, Filipina, Vietnam, dan Thailand. Selain dinobatkan sebagai salah satu negara dengan pengguna Facebook terbanyak di Dunia, studi juga menunjukan bahwa Indonesia merupakan negara ke-4 dengan pengguna instagram terbesar mengalahkan Rusia, Turki, Jepang dan Inggris

Pengguna Facebook dan Instagram di Indonesia terbesar keempat di Dunia

Facebook merupakan situs media sosial yang paling banyak memiliki pengguna aktif di Dunia. Di awal tahun 2019, India dinobatkan sebagai negara dengan pengguna Facebook terbanyak yakni dengan total pengguna mencapai 290 juta atau 19.01 persen dari total populasi. Instagram pertama kali dirilis pada tahun 2010, aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk mengunggah foto yang bisa diedit dengan berbagai filter. Seiring berkembangnya dunia digital, Instagram terus melakukan terobosan-terobosan dalam hal jejaringan sosial berbasis foto dan video. Alhasil, Instagram pun menjadi salah satu aplikasi paling populer hingga saat ini. Dengan jumlah pengguna yang tersebar di seluruh dunia, Amerika Serikat merupakan negara dengan pengguna Instagram terbanyak yakni 110 juta pengguna atau 33.44 persen dari total populasi